Kamis, 17 September 2020

Dirlantas Polda Sulsel Gelar Bakti Sosial Di Hari Ulang Tahun Ke - 65

Tags






Nuansa Terkini Makassar,  -  Di Hari Ulang Tahun Ditlantas Polda Sulsel  yang ke - 65 Tahun Kombes Pol Frans Sentoe Dirlantas Polda Sulawesi selatan memberikan himbauan  dalam apel kepada anggotanya bahwa Satlantas Polda Sulsel  tetap melaksanakan tugas sesuai praturan Protokol Kesehatan, selalu profesional melayani masyarakat dan mengayomi agar masyarakat semakin cinta kepada petugas Ditlantas Polda Sulsel. Kamis (17/9/2020).



Kombes Pol Frans Sentoe Dirlantas Polda Sulawesi Selatan saat di' wawancarai usai melaksanakan apel pagi   mengatakan persiapan Bakti Sosial di' laksanakan dalam rangkaian kegiatan bertepatan Hari Ulang Tahun Lalulintas Bhayangkara ke- 65 Tahun 2020.




Kegiatan tersebut di' laksanakan dengan tujuan untuk kepedulian terhadap sesama, kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan.


Jumlah sembako yang akan di' bagikan  sekitar 4.745 buah sembako, sasaran pemberian sembako tersebut  diberikan kepada para sopir angkot, sopir bentor, tukang becak, dan tukang ojek  pembagian sembako tersebut dilakukan oleh anggota Ditlantas Polda Sulsel.


Team Satuan Lalulintas  Polda Sulsel terbagi beberapa  lokasi ada lima titik pemberian Bakti Sosial yaitu di Pelabuhan Makassar, Urip, Tallo, Pampang, dari beberapa titik tersebut salah satunya  di pimpin  langsung oleh Kombes Pol Frans Sentoe Selaku Dirlantas Polda Sulawesi Selatan dan Kasubdit Regident Polda Sulsel Kompol Muh. Yusuf. Serta Kasi STNK  Kompol Aryo turut membantu membagikan sembako.




Kasubdit Regident Polda Sulsel Kompol Muh. Yusuf menambahkan bahwa Hari Ulang Tahun  ke - 65 Tahun Ditlantas Polda Sulsel, di' laksanakan dalam rangkaian kegiatan bertepatan Hari Ulang Tahun Lalulintas Bhayangkara. Dan sebagai kegiatan Baksos pemberian bantuan tersebut langsung di' berikan kepada masyarakat yang betul betul membutuhkan, seperti para buru kapal, tukang ojek, tukang becak, tukang bentor dan buru bangunan saat di wawancarai di lokasi pemberian di' Pelabuhan Makassar.


Usai pembagian bantuan kegiatan sosial salah satu penerima yang tidak di' sebutkan namanya menyampaikan terima kasih atas pemberiannya, semoga  di Hari Ulang Tahun Ditlantas Polda Sulsel.  Ke -  65 Tahun khusus nya Satuan Lalulintas, semakin profesional dan semakin jaya serta semakin mengayomi masyarakat juga semakin di' cintai oleh masyarakat. (Ln/Nr).