Senin, 15 November 2021

Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Bunda Paud Kota Makassar Paparkan Program Perencanaan Pembangunan Sekolah PAUD

Tags

 



Nuansa Terkini Makassar, - Tingkatkan kualitas pendidikan di kota Makassar, khususnya pada usia dini sebagai dasar dari pembentukan karakter, Bunda PAUD Kota Makassar, Indira Jusuf Ismail paparkan program perencanaan pembangunan Sekolah PAUD berstandar internasional.


Mengajak rekan-rekan media, untuk duduk bersama dengan perwakilan dari Dinas Pendidikan Kota Makassar dan perwakilan dari IKA Arsitek Unhas selaku desainer dari bangunan sekolah PAUD yang akan dibangun nantinya. Bunda Paud Kota Makassar Paparkan awal keinginan menghadirkan sekolah PAUD berstandar Internasional di tiap kecamatan yang ada di kota Makassar.


"Salah satu visi misi pemerintah kota Makassar, yakni revolusi pendidikan. Selaku Bunda Paud Kota Makassar, saya ingin mengajak agar kita memperbaiki pendidikan mulai dari pendidikan dasar, yakni PAUD dan TK, paling tidak ada TK Negeri yang berstandar internasional, yang memiliki sarana dan prasarana yang akan dibangun memiliki standar dapat dinikmati oleh anak-anak Makassar," ujarnya, di kediaman walikota Makassar, Senin (15/11/2021).


Menurutnya, dengan semangat mars Bunda PAUD, untuk melahirkan anak-anak yang cemerlang, generasi unggul, maka Bunda PAUD Kota Makassar mengusulkan kepada pemerintah melalui Dinas Pendidikan Kota Makassar untuk pembangunan sekolah.


"Alhamdulillah usulan kita telah disetujui di empat kecamatan, dan saat ini memasuki tahap perencanaan, dan berharap semuanya berjalan lancar sehingga tahun depan dapat mulai dibangun," ujarnya.


Hal senada diungkapkan Kepala Bidang PAUD Dinas Pendidikan Kota Makassar, Dr Hikmah Mangani,S.Pd,M.Pd, pembangunan sekolah yang direncanakan memanfaatkan lahan milik pemerintah kota Makassar yang belum dimanfaatkan dengan maksimal, sehingga alas hak dari tempat pembangunan sekolah di 4 Kecamatan, jelas adanya.


"Insya Allah anggaran pembangunan sekolah ini akan dimasukkan di anggaran Tahun 2022," tambahnya. (*).